Home » Box Office Indonesia: Siksa Neraka Pamit dari Bioskop dengan 2,6 Jutaan Penonton
Box Office Indonesia: Siksa Neraka Pamit dari Bioskop dengan 2,6 Jutaan Penonton
Tak disangka, daya tahan Siksa Neraka di bioskop mencapai dua bulan lebih. Rilis di bioskop pada 11 Februari 2023, film ini tembus box office Indonesia dan kini resmi pamit dari bioskop, Rabu (14/2/2024).
Film Siksa Neraka pamit bersama 2.620.036 penonton. Kabar ini dikonfirmasi produser Dee Company, Dheeraj Kalwani ketika dihubungi pada 14 Februari 2024.
Baginya, Siksa Neraka bukan sekadar film. Ia menciptakan fenomena tobat berjemaah di kalangan masyarakat. Akhir Desember 2023, seorang waria bernama Yanto mengaku tobat usai menonton Siksa Neraka.
“Waktu membuat film ini, kami membayangkan penonton akan tergerak hati untuk tobat setelah menonton. Harapan kami terkabul. Banyak yang tobat berjemaah setelah menonton Siksa Neraka,” urainya.